Menarik, Dua Klub Raksasa Liga 1 Ini Saling Ganti Posisi di Puncak Klasemen.. tapi..

FAJAR SPORT, JAKARTA - Hingga pekan ke-15 Liga 1 2017, dua klub raksasa Madura United dan PSM Makassar sering menjadi penghuni klasemen utama di Liga 1.
PSM Makassar yang beberapa pekan memegang posisi puncak klasemen sementara, kini digusur oleh Madura United usai mengalahkan Persiba Balikpapan di Stadion Gelora Bangkalan, Madura, Senin (17/7/2017).
Gol tunggal kemenangan Madura United dicetak Peter Odemwingie pada menit ke-37. Hasil ini membuat poin Madura United menjadi 28 dari 15 pertandingan. Sementara PSM Makassar di posisi kedua dengan 27 poin.
Namun PSM Makassar yang punya 27 poin belum memainkan laga mereka yang ke-15. Demi merebut kembali posisi tersebut, tim berjuluk Juku Eja pasti berupaya keras mengalahkan Barito Putera, yang datang bertamu ke stadion Andi Mattalatta, Selasa (18/7/2017) sore. (Fajar/pojok)