Anak Pulau Selayar Juga Siap Jihad ke Myanmar

  • Bagikan
FAJAR.CO.ID -- Krisis kemanusiaan di Myanmar yang mengorbankan nyawa ratusan etnis Rohingya turut dikecam warga Kabupaten Kepulauan Selayar, Sulawesi Selatan. Mereka sangat menyesalkan kebiadaban militer Myanmar dan petinggi negara setempat yang membiarkan catatan kelam tersebut terjadi. Mereka meminta pemerintah Myanmar bertanggung atas kebiadaban yang telah dilakukan. Dan, bila dalam waktu dekat krisis tersebut tidak dituntaskan, mereka menyatakan siap ke Myanmar untuk berjihad. "Pokoknya, kami siap (jihad) ke Myanmar," tegas tokoh masyarakat Selayar, Yesril Laoh, yang juga Anggota DPRD Selayar, kepada FAJAR.co.id Rabu malam (6/9/2017). Legislator Partai Hanura ini menambahkan, atas nama kemanusiaan dan sebagai negara Islam terbesar di dunia, Indonesia harus berperan besar terhadap kaum minoritas Rohingya yang diperlakukan sangat tidak berperikemanusiaan. "Indonesia harus terdepan dalam turut andil jika ada satu kaum minoritas terzalimi dalam negaranya, apalagi jika itu umat Islam," sambung Yesril. Namun demikian, meskipun Yesril dan anak-anak Pulau Selayar siap mengorbankan harta dan nyawa untuk terbang ke Myanmar, ia tetap berharap masalah krusial ini dapat segera diselesaikan Pemerintah RI melalui jalur diplomasi. "Ya, semoga upaya diplomasi Pemerintah RI dapat dipenuhi oleh Myanmar, sehingga upaya-upaya penyerbuan jihad ke Myanmar tidak terjadi," pungkas Yesril. (*/fajar)  
Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di:
  • Bagikan