Bio Paulin Belum Fit, Tugas Yanto Basna Kawal Bomber PSM

FAJAR.CO.ID -- Sriwijaya FC akan memasang Rudolof Yanto Basna untuk mengawal lini belakang saat menjamu PSM Makassar, Minggu (17/9/2017).
Pelatih Sriwijaya FC, Hartono Ruslan, menilai, Yanto Basna dalam kondisi bugar.
Bek asal Papua sudah bisa dimainkan setelah absen dalam laga kontra Barito Putra (10/9/2017) akibat akumulasi kartu kuning.
Kembalinya talenta Papua ini jelas menjadi angin segar bagi jajaran pelatih tim berjuluk Laskar Wong Kito. Mantan pemain Persib Bandung tersebut, salah satu bek tegah yang memiliki kondisi fisik benar-benar bugar.
Kondisi itu jelas berbeda dengan Muhammad Roby dan Bio Paulin Pierre. Meski Roby dan Bio sudah nongol dalam sesi latihan di Stadion Gelora Sriwijaya, tetapi kondisinya belum terlihat seratus persen.
Bahkan, Roby dan Bio tidak mendapat menit main sama sekali saat pasukan Hartono Ruslan menghadapi Laskar Antasari – julukan Barito Putra. Pelatih justru lebih percaya untuk menurunkan bek muda Achmad Faris, saat situasi lini belakang kehilangan Bobby Satria karena cedera dan hanya menyisakan Dominggus Fakdawer.
Saat menghadapi PSM nanti, jelas kans pemain belakang yang akan turun yang dalam kondisi bugar. Yakni Yanto Basna, Dominggus Fakdawer, dan Achmad Faris . "Kami lihat situasinya nanti, mana komposisi pemain yang benar-benar dalam kondisi sempurna," ujar Keith Kayamba Gumbs, asisten pelatih Sriwijaya FC seperti dilansir Sumatera Ekspres (Jawa Pos Group).
Meski tidak ingin menyebut secara detail, siapa yang bakal jadi pilihan utama di laga nanti. Tetapi kans kuat jelas terlihat pada duet Yanto Basna dan Dominggus Fakdawer. Pasangan yang memang tampil cukup apik, saat berhasil mengalahkan Persiba Balikpapan (29/8).