Awalnya Menolak, Demokrat Balik Mendukung Perppu Ormas

  • Bagikan
FAJAR.CO.ID, JAKARTA - Fraksi Partai Demokrat yang sebelumnya menolak Perppu Ormas telah berubah haluang. Partai besutan SBY ini balik mendukung penerbitan Perppu Ormas Menjadi Undang-Undang (UU). Keputusan Fraksi Demokrat ini disampaikan saat Sidang Peripurna DPR, Selasa (24/10). Wakil Ketua Umum Demokrat Syarif Hasan mengatakan, sikap Demokrat untuk mendukung Perppu Ormas setelah mempelajari setiap pembahasan yang dilakukan oleh rekan-rekan fraksi di Komisi II. "Karena kita teman-teman di Komisi II dari fraksi Demokrat melihat, bahwa setelah mempelajari sebenarnya secara implisif, maka maksud pemerintah itu bagus ya," kata Syarif kepada wartawan, Selasa (24/10). Namun, Syarif mengakui bahwa fraksinya masih akan melakukan evaluasi, meski sudah diterima. "Tetapi karena ada poin-poin yang perlu untuk menjadi evaluasi, jadi sebaiknya kita evaluasi setelah kita terima," jelasnya. Untuk diketahui, dalam Sidang Paripurna itu, sedikitnya tujuh fraksi menerima penerbitan Perppu Ormas yakni, PDI-P, Partai Golkar, Partai Hanura, PPP, PKB, Partai Nasdem dan Partai Golkar. Sementara fraksi yang menolak, Partai Gerindra, PAN dan PKS. (Aiy/Fajar)
Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di:
  • Bagikan