Hujan dan Longsor Ratakan Rumah

FAJAR.CO.ID, TARAKAN - Hujan deras yang terjadi sejak pukul 02.00 dini hari, Minggu (3/12) mengakibatkan banjir dan longsor di beberapa wilayah Tarakan.
Dua rumah di RT 7 Kelurahan Juata Permai rusak parah. Salah seorang warga yang juga merupakan korban longsor, Rika (45) mengatakan bahwa Ia tak sadar jika rumahnya sendiri terkena longsor, sebab Ia segera mengunjungi tetangganya yang terkena longsor parah.
"Saya lari keluar, karena tetangga saya, Ardi minta tolong. Tuh, kasihan rumahnya rata dengan tanah," ucap Rika seraya menunjuk kondisi rumah Ardi, sang tetangga yang hampir rata dengan tanah.
Pantauan media ini, rumah milik Rika, hanya rusak pada bagian kamar mandi saja. (*/yed/zia)