Cakka Puji Kemajuan Sulsel, Aziz Kritik Pertumbuhan Ekonomi

  • Bagikan
FAJAR.CO.ID, MAKASSAR -- Ada pernyataan menarik yang disampaikan Andi Mudzakkar (Cakka) dan Aziz Qahhar Mudzakkar saat tampil di salah satu diskusi bertema "Menatap Wajah Sulsel" 2023, Senin 18 Desember 2017. Cakka yang juga masih menjabat Bupati Luwu, memberi apresiasi atas kinerja Pemprov Sulsel selama ini. Sedangkan Aziz yang tak lain anggota DPD RI mengkritik capaian pertumbuhan ekonomi di Sulsel. Aziz yang merupakan pasangan Nurdin Halid di Pilgub Sulsel, menyatakan, pertumbuhan ekonomi Sulsel tidak merata. "Kita lihat pertumbuhan Sulsel ada paradoksnya. Kita 7 persen ke atas namun income per kapita kita di bawah nasional 8 persen. Ini kan paradoks dan saya kira tidak beres," kata Azis dalam diskusi tersebut. Ia pun mengungkapkan, ratio gini Sulsel hanya 40 persen, sementara nasional 45 persen. Kalau pertumbuhan bagus harusnya di atas nasional. Sementara itu, Cakka yang merupakan pasangan Ichsan Yasin Limpo (IYL) ini, mengaku bangga dengan kemajuan Sulsel dibawah kepemimpinan Syahrul Yasin Limpo yang bersinergi bersama Agus Arifin Nu'mang. Apalagi, Sulsel masuk sebagai daerah yang sangat diperhitungkan di Indonesia, terutama dari tingkat pertumbuhan ekonominya. "Saya angkat topi dengan Pak Syahrul dan Pak Agus dengan standar maksimal tingkat pertumbuhan ekeonominya. Hari ini memang sangat diperlukan juga pertumbuhan ekonomi dari semua sektor yang ada, serta tingkat pendidikan," ucap Andi Cakka--sapaan akrab Andi Mudzakkar. Ia mengaku, pertumbuhan ekonomi suatu daerah akan dapat tercapai apabila pemimpin kedepannya tidak meninggalkan program-program dari pemimpin sebelumnya. Karena itu, lanjut Cakka, dengan perkembangan Sulsel saat ini patut menjadi landasan untuk sistem pemerintahan kedepannya.
Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di:
  • Bagikan