FAJAR.CO.ID -- Giant bekerja sama Komunitas Makassar Visual Art memberikan edukasi tentang cara melukis mural yang benar dan efektif. Pesertanya adalah murid-murid dari SD Inpres Sero, Tombolo, Makassar.
Para peserta dibimbing langsung saat berkreasi mural di bidang yang sudah disediakan.
[caption id="attachment_273153" align="alignnone" width="300"]

Murid-murid SD Inpres Sero mewarnai dinding pada acara Mural Ceria di Giant Estra Gowa. (Foto: IST/FAJAR.co.id)[/caption]
Kegiatan bertajuk “Mural Ceria” ini digelar pada Kamis (21/12/2017). Kegiatan ini adalah rangkaian soft opening Giant Ekstra Gowa pada 22 Desember 2017, yang beralamat di Jalan Tombolo, Somba Opu, Makassar.
Giant mengajak anak-anak berkreasi mural untuk mengasah kreativitas.
“Anak-anak adalah generasi yang penuh dengan kreativitas dan imajinasi tanpa batas. Oleh karena itu, melalui Mural Ceria ini kami ingin memberikan kesempatan kepada anak-anak untuk mengembangkan imajinasi dan kreativitasnya, terutama dalam seni menggambar. Hasil dari mural yang dilakukan bersama-sama ini nantinya dapat dijadikan photo corner bagi para pelanggan Giant Ekstra Gowa," papar GM Corporate Affairs Giant, Tony Mampuk.
[caption id="attachment_273152" align="alignnone" width="300"]

Regional Manager Giant, Andri Wiyanto (kiri) memberikan kenang-kenangan kepada Kepala Sekolah SD Inpres Sero, Siti Maryanti, di sela-sela kegiatan Mural Ceria di Giant Ekstra Gowa. (Foto: IST/FAJAR.co.id)[/caption]
Tak hanya diikuti oleh 30 anak dari SD Inpres Sero Sumbo Opu, kegiatan Mural Ceria ini juga dihadiri oleh perwakilan dari Kelurahan Sumbo Opu, Koramil, Babinsa, dan Binmas Sumbo Opu.