FKP 2018 Resmi Digelar di Selayar

  • Bagikan
FKP 2018 ini dijadwalkan berlangsung selama 5 hari, 14-18 Pebruari 2018, yang dipusatkan di Lapangan Pemuda Benteng Selayar. FKP tersebut merupakan salah satu rangkaian kalender event wisata Kabupaten Kepulauan Selayar dengan organized oleh Kementerian Lingkungan Hidup, Balai Taman Nasional Takabonerate, Pemda Kabupaten Kepulauan Selayar, Komunitas Selayar Belajar, Cagar Biosfer Taka Bonerate Kepulauan Selayar, Unesco, dan MAB, bersama sejumlah supporting lainnya. Sekadar diinfokan bahwa pada pembukaan FKP ini, Dinas Kepariwisataan Kabupaten Takalar, Sulawesi Selatan juga turut berpartisipasi dengan menampilkan persembahan tari Angin Mammiri yang disambut dengan applause dari segenap hadirin. (Firman/upeks/fajar)
Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di:
  • Bagikan