FAJAR.CO.ID, SINJAI -- Calon Wakil Bupati Sinjai, Andi Mahyanto Mazda (AMM) yang mendampingi petahana, H Sabirin Yahya (SBY) berharap kemenangan real madrid akan menjadi pertanda baik untuk pasangan nomor urut dua ini.
AMM yang juga advokat ini ternyata merupakan penggemar Real Madrid. Itu Terbukti saat dia mengajak pendukungnya nonton bareng (Nobar) pertandingan Real Madrid VS Liverpool sambil sahur bersama di Lesehan Ardi, Lappa, Sinjai Utara. Minggu (27/5) dinihari
“Sekarang kan tanggal 27 Mei dan skor 3-1, sementara pemiluhan 27 Juni mendatang. Madrid itu ibarat Petahana Sinjai, yang berhasil mempertahankan gelarnya. Semoga ini pertanda baik untuk pasangan Bersama nomor urut 2,” ungkap AMM.
Bahkan bagi Calon Wakil Bupati ini, tanda kemenangan tersebut semakin terasa karena semangat team Real Madrid yang tidak kenal letih untuk mempertahankan gelar juara.
“Semangat Real Madrid untuk mempertahankan gelar juara menjadi daya juang juga buat tim. Insha Allah Real Madrid Bersama Kita, Oppo,” tegasnya sambil tersenyum lebar.
Di ketahui, pencoblosan akan dilaksanakan pada tanggal 27 Juni mendatang, dan serentak dilaksanakan di 12 Kabupaten/Kota di Sulsel. (egy/upeks/fajar)