Nyoblos di TPS 3, ini Harapan FAS

FAJAR.CO.ID, PAREPARE -- Calon Wali Kota Parepare nomor urut 2, Faisal Andi Sapada (FAS) bersama dengan keluarga melakukan pencoblosan di Tempat Pemungutan Suara (TPS) III, Kelurahan Sumpang Minangae, Kecamatan Bacukiki Barat.
Sempat terjadi sedikit insiden, saat salah satu keluarga dari FAS yang memakai jilbab berwarna merah dan merupakan simbol dari FAS, sehingga petugas dari KPPS langsung menginstruksikan kepada keluarga FAS untuk menggantinya dengan warna yang lain. Kejadian ini tidak berlangsung lama, karena keluarga FAS akhirnya mengganti jilbabnya.
Saat ditemui usai melakukan pencoblosan, FAS berharap agar masyarakat menjadi pemilih yang cerdas dalam memilih pemimpin yang akan memimpin Kota Parepare lima tahun kedepannya.
“Harapan kami bagi masyarakat secara umum yakni jadilah pemilih yang cerdas, pilihlah pemimpin yang baik dan pemimpin yang dapat membawa mereka hidup lebih baik,” ungkap FAS, Kamis 27 Juni, pagi tadi.”Jika harapan pribadi saya, saya menginginkan masyarakat Kota Parepare memilih saya,” tambahnya.
Diketahui, sebanyak 12 orang dari keluarga FAS melakukan pencoblosan pada hari ini. Namun, FAS bersama enam orang keluarganya datang lebih dulu ke TPS dan lima orang lainnya akan menyusul. (*)