Target Transaksi Rp1 M, Produk PT Bumi Sarana Beton Berikan Promo Menarik

  • Bagikan
FAJAR.CO.ID, MAKASSAR - PT Bumi Sarana Beton ikut memaksilmakan agenda REI-FAJAR Ekspo Properti 2018. Selama pameran, mereka mengincar transaksi tembus Rp1 miliar atau berkisar seribu kubik produk terjual. Kepala Bagian Pemasaran PT Bumi Sarana Beton, Iskandar Arifin, mengungkapkan, memasuki semester dua tahun ini semua proyek-proyek, baik dari swasta atau pun pemerintah mulai bergerak. "Properti pun demikian pastinya. Pengembangan pun mulai kencang membangun. Makanya, kami betul-betul maksimalkan pameran ini untuk menggenjot penjualan," terangnya, saat ditemui di lokasi pameran, Kamis 2 Agustus. Makanya, lewat agenda ini pun pihaknya ingin menggaet mitra-mitra baru. Dikarenakan pengembang yang berpartisipasi pada pameran kebanyakan adalah sudah menjadi mitra. "Nah, selama pameran pun kami suguhkan promo menarik. Yakni Rp750 ribu per kubik untuk produk bata ringan. Dari segi keunggulan jangan ditanya. Kuat, ringan bahkan tahan api," urai Iskandar. Senada Marketing Communication Manager Bata Ringan Maccon, Gunawan, mengaku, saat pembukaan pameran kemarin, sudah berhasil menjual 700 kubik bata ringan. "Kalau hari-hari biasa jualan kami itu 450-500 kubik. Agenda pameran memang amat membantu kami," imbuhnya. Olehnya itu, transaksi bukan menjadi indikator utama pihaknya berpartisipasi. Namun, lebih kepada mengedukasi masyarakat. Kalau produk bata ringan itu lebih baim dari pada bata-bata konvensional. (sul/fajar)
Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di:
  • Bagikan