Mobil yang Ditumpangi Tabrak Pembatas Jembatan, Personel Polda Sulbar Luka-luka

  • Bagikan
FAJAR.CO.ID, MAMASA — Hendak ke Kabupaten Mamasa, enam personil Polda Sulbar mengalami nasib naas. Laka tunggal menimpa mereka di Pangngorro, Dusun Balatana, Desa Parondobulawan, kecamatam Tandukkalua, Kabupaten Mamasa, Sabtu, (16/3/2019). Mereka mengendarai mobil bernomor polisi DC 1260 AW mengalami luka-luka. Enam personel Polda Sulbar itu masing-masing IPDA Hamaring, Panit I Reskrimum polda sulbar (mengalami patah tulang di paha sebelah kanan), Ipda Asrul Sani, Panit II Reskrimum Polda Sulbar (alami patah di bagian lengan sebelah kanan), Bripka Ruslan Noor, Anggota Subdit I Reskrimum Polda Sulbar (bengkak bagian kepala), Bripka Erikson, Anggota Subdit 3 Jatanra Polda Sulbar (luka ringan di bagian kepala dan betis), Brigpol Ramlan, Anggota Subdit 3 Jatanras Polda Sulbar (luka ringan) dan Brigpol Wawan, Anggota Subdit 3 Jatanras Polda Sulbar (luka ringan) Kabid Humas Polda Sulbar, AKBP Mashura, mengatakan bahwa peristiwa berawal saat rombongan Polda Sulbar tersebut berangkat dari Mamuju dan berniat ke Kabupaten Mamasa pada pukul 09.00 Wita. "Namun, di tengah perjalanan mobil avanza warna putih DC 1260 AW yang dikemudikan Bripka Ruslan Noor, kehilangan kendali sehingga menabrak pembatas jembatan di Dusun Balatana Desa Parondobulawan Kecamatan Tandukkalua, Mamasa sekitar pukul 14.40 Wita yang mengakibatkan beberapa penumpang di mobil tersebut mengalami luka-luka," ungkap AKBP Mashura. Pasca kejadian tersebut, kata Mashura,  tindakan yang diambil, yaitu mendatangi TKP, dan membawa semua korban penumpang Avanza putih tersebut ke Rumah Sakit Umum Kondos Sapata, Kabupaten Mamasa untuk mendapatkan penanganan medis.
Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di:
  • Bagikan