Berkat Penumpang, Unit Darurat Gojek Selamatkan Nyawa Driver

Karena tidak bisa menyetir, Micki meminta bantuan para driver yang ditemuinya di lokasi dan meminta bantuan untuk mengendarai kendaraan korban menuju instalasi gawat darurat (IGD) Rumah Sakit Pondok Indah (RSPI), yang lokasinya tak jauh dari lokasi kejadian.
Setibanya di rumah sakit, korban langsung dibantu pihak Satgas Laka Gojek dan ditangani tim dokter rumah sakit. Dengan kecepatan penanganan yang baik, nyawa korban berhasil diselatkan.
Terkait soal penyelamatan tersebut, sang korban Wira Hadi memaparkan, awalnya pelanggannya sempet mengira dirinya terkena serangan jantung. Namun, setelah diperiksa, diketahui Wira Hadi hanya mengalami pelemahan trombosit karena kelelahan.
Wira Hadi menyatakan rasa berterima kasih karena telah dibantu penumpangnya dan juga Gojek yang menanggung biaya tindakan serta pengobatannya di rumah sakit.
"Tadi sudah saya antar reimbursment nya ke kantor Gojek. Semua langsung dibayarkan," jelas driver tersebut.
Menyinggung kejadian tersebut, Michael Reza Says, VP of Corporate Affairs Gojek Indonesia mengatakan, sangat mengapresiasi interaksi, empati kepedulian yang luar biasa dari para penumpang kepada driver mitra mereka. Kata dia, keamanan dan keselamatan pengguna merupakan prioritas.
"Gojek senantiasa berupaya menghadirkan layanan yang mampu menjawab solusi pengguna dan mitra driver, termasuk melalui keberadaan Unit Darurat yang dapat merespons situasi emergency dengan cepat. Sehingga masyarakat dapat terus menggunakan layanan transportasi Gojek dengan aman dan nyaman," jelas Michael.