Brasil Dipaksa Adu Penalti, Tite Salahkan Lapangan

  • Bagikan
FAJAR.CO.ID, SAO PAULO—Brasil dipaksa melakoni adu penalti sebelum memastikan diri mengalahkan Paraguay dan melangkah ke babak semifinal Copa America 2019. Adu penalti harus dilakukan setelah kedua negara bermain imbang 0-0 sepanjang 90 menit pertandingan di Arena Gremio, Jumat pagi ini. Pasca laga Pelatih Brasil, Tite mengeritik kondisi lapangan yang membuat mereka kesulitan menunjukkan performa terbaik. Menurutnya, rumput lapangan Arena Gremio sangat tidak layak dan mengganggu pemainnya. “Pelatih harus datang dan menjawab, saya dituntut untuk itu, saya melakukan pekerjaan yang lebih baik, saya marah, tidak masuk akal untuk memiliki lapangan dengan kesulitan seperti itu untuk bermain,” tegas pelatih tim Brasil itu. Pelatih Selecao memberi tahu apa yang dilihatnya sebagai persiapan untuk pertandingan hari ini. “Saya tidak dapat membayangkan saya datang pada hari Senin, melihat ke lapangan, melihat bahwa ada lima orang yang bekerja, pada hari Selasa ada lima orang yang sama di seluruh lapangan yang dirugikan,” beber Tite. Dalam adu penalti, Paraguay gagal menjaringkan dua gol. Kedua algojo Paraguay yang tidak bisa menjalankan tugasnya dengan baik adalah penendang pertama, Gustavo Gomez dan eksekutor kelima, Derlis Gonzalez. Sedangkan di kubu Brasil, hanya Roberto Firmino yang gagal. (Destak Jornal/amr)
Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di:
  • Bagikan