Mbah Maimun Zubair Pernah Minta Didoakan Wafat di Mekah

Kabar tentang rencana pemakaman Mbah Moen di Makkah itu datang dari Sekjen PPP Arsul Sani. "Dimakamkan di Makkah atas musyawarah keluarga," kata Arsul saat dikonfirmasi, Selasa (6/8).
Arsul menambahkan, rencana pemakaman Mbah Moen akan diatur oleh Menteri Agama Lukam Hakim Saifuddin yang juga amirulhaj Indonesia. Lukman juga merupakan politikus PPP.
"Menag sebagai wakil pemerintahan tentu turut mengurusinya," jelas Arsul. (jpnn)