Fakultas Ekonomi dan Bisnis Gelar Konferensi Internasional ICAME 2019

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID, MAKASSAR -- Universitas Hasanuddin melalui Fakultas Ekonomi dan Bisnis kembali menggelar konferensi internasional yang bertajuk “The 4th International Conference on Accounting, Management, and Economics” (ICAME 2019). Konferensi yang mengangkat tema “Enlighten Research Paradigm in Business and Economics beyond Industrial Revolutin 4.0” ini bertempat di Swisbell Hotel Losari, Jumat (25/10).

Kegiatan resmi dibuka oleh Wakil Rektor bidang Perencanaan, Keuangan, dan Infrastruktur, Prof. Dr. Ir. Sumbangan Baja, M.Sc. Turut hadir Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Prof. Dr. Abdul Rahman Kadir, M.Si., CIPM, dan sejumlah unsur pimpinan Fakultas Ekonomi dan Bisnis.

Adapun sebagai invited speakers pada konferensi ini antara lain Prof. Julia Connel (Australia), Prof. Jay Rajasekera (Jepang), Prof. Dr. Cheng Ming Yu (Malaysia), Prof. Iwan Triyuwono SE., Ak, Ph.d, Dr. Sofian Lusa, SE., M.Kom, dan Abdi Taminsyah, M.Sc.Eng (Indonesia).

Prof. Sumbangan dalam sambutannya mengapresiasi Fakultas Ekonomi dan Bisnis yang telah melaksanakan konferensi ini untuk keempat kalinya. Menurutnya, tidak banyak institusi yang dapat secara konsisten melaksanakan kegiatan bertaraf internasional seperti ini berturut-turut selama empat tahun.

“Pelaksanaan konferensi internasional seperti ini sangat diapresiasi oleh Unhas. Kami selalu mendorong dosen-dosen fakultas untuk tidak menjadi peserta konferensi saja, tapi menjadi penyelenggara. Tahun ini sudah lebih dua puluh konferensi internasional dimana Unhas sebagai tuan rumah, dan semuanya kita fasilitasi,” kata Prof. Sumbangan.

Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di:
  • Bagikan