Kelompok Diduga Teroris Kepung Kantor Bupati Pangkep

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID, PANGKEP-- Kelompok bersenjata mengepung Kantor Bupati Pangkep, Selasa, (28/10/2019). kelompok bersenjata yang diduga teroris ini menyandera pejabat pemerintahan, yang tengah menggelar rapat koordinasi di ruang rapat yang dipimpin langsung Bupati Pangkep.

Simulasi pembebasan sandera teroris ini disaksikan langsung Pangdam XIV Hasanuddin, Mayjen TNI Surawahadi. Dijelaskan, simulasi ini dilakukan sebagai wujud kesiapsiagaan dalam menyelamatkan sandera.

"Latihan pemantapan, penyelamatan sandera kita lakukan. walaupun kita berharap tidak terjadi. Namun, kita selalu berupaya agar masyarakat terlindungi," ungkapnya.

Simulasi dilakukan terhadap kelompok bersenjata yang menyendera pejabat Pemkab Pangkep. Untung saja pasukan khusus bergerak cepat menyelamatkan pejabat Pemkab Pangkep yang disandera itu. Pasukan khusus itu memulai dengan aksi tembakan yang diarahkan tepat di depan pintu masuk Kantor Bupati Pangkep. (fit/fajar)

Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di:
  • Bagikan