FAJAR.CO.ID, PANGKEP -Golkar dan Nasdem bisa mengusung tunggal di Pilkada Pangkep. Masing-masing punya delapan kursi.
Golkar dengan figur terkuat Andi Ilham Zainuddin (AIZ), sementara Nasdem, Muh Yusran Lalogau (MYL).
Keduanya masih satu klan Bupati Pangkep, Syamsuddin Hamid. Hanya saja, Ketua Dewan Pembina Partai Nasdem Pangkep, Syamsul A Hamid yang merupakan Dewan Pembina Nasdem Pangkep sudah menegaskan bahwa putranya, MYL tetap maju di Pilkada Pangkep.
Adik Bupati Pangkep Syamsuddin Hamid yang kerap disapa "Raja Kelantan" itu tak gentar meski melawan kandidat lainnya.
Sementara Syamsuddin Hamid yang juga Ketua DPD II Golkar Pangkep siap jor-joran untuk usungan Golkar.
Juru Bicara Nasdem Pangkep, Abdul Kadir menegaskan, walaupun berhadapan dengan kerabatnya sendiri, MYL tetap akan maju dengan kekuatan yang telah dibangunnya saat legislatif lalu.
"Kita sudah kuat, segala basis kita perkuat, termasuk keterlibatan saksi. Kita optimis memenangkan pilkada nantinya, kita melihat belum ada figur yang sebanding dengan MYL, makanya tidak ada kata mundur, Insyallah MYL akan menang," pungkasnya.
Syamsuddin Hamid sudah menegaskan pihaknya bakal berjuang memenangkan kader Golkar. "Kader Golkar tentunya kita harapkan menjadi pelanjut di Pangkep, semua orang memiliki hak untuk maju, tidak ada kata dinasti tetapi kita butuh pelanjut," paparnya.
Lanjut dijelaskan, Syamsuddin juga meminta agar seluruh pihak tetap tenang menghadapi pilkada nantinya.
"Para tim sukses agar tetap tenang, tidak usah menyebar kebencian dan saling menjelek-jelakkan lagi, semua orang berhak untuk mencalonkan karena memiliki potensi untuk mengembangkan Pangkep,