“Terima kasih pula untuk alumni FKG Unhas drg. Andi Rachmatika Dewi yang telah bergabung bersama tim ini untuk memberikan bantuan kepada masyarakat," tambah drg. Ruslin.
Dalam kegiatan ini, masing-masing kelurahan mendapatkan 75 paket bahan pokok yang sudah disediakan oleh FKG Unhas. Rencananya, kegiatan ini akan terus berlangsung hingga Kamis (16/04) mendatang dan tetap menyesuaikan dengan perkembangan Covid-19 di Makassar. (rls)