FAJAR.CO.ID, ZURICH—Transfer Bruno Fernandes ke Manchester United berujung gaduh. Klub lamanya, Sampdoria menggugat dan FIFA sekarang turun tangan menyelidikinya kepindahan gelandang Portugal tersebut.
Fernandes berlabuh ke Old Trafford 29 Januari lalu dari Sporting CP dengan biaya 47 juta poundsterling atau sekitar Rp881 miliar. Harga yang harus dibayar MU bisa naik menjadi 67 juta poundsterling atau sekitar Rp1,2 triliun jika beberapa syarat terpenuhi.
Sejauh ini pemain bernama lengkap Bruno Miguel Borges Fernandes itu cukup sukses di MU. Dalam sembilan penampilan di semua kompetisi, Fernandes mencetak tiga gol dan empat assist yang membantu United bersaing di zona Liga Champions dan lolos ke fase knockout Liga Europa.
Dengan performa impresif yang diperlihatkan pemain kelahiran 8 September 1994 tersebut, Lisbon sepertinya tidak akan kesulitan mendapat tambahan biaya dari MU. Tidak mengherankan, Sampdoria mulai berusaha meminta jatah.
Sky Sports melaporkan bahwa Sampdoria memasukkan klausul penjualan 10% atas keuntungan apa pun yang didapat Sporting pada Fernandes ketika mereka menjualnya pada tahun 2017. Itu berarti, Sporting harus membayar mereka 4,7 juta poundsterling setelah kepindahan sang pemain ke MU.
Begitu juga ketika United harus membayar bonus ke Sporting yang berarti mereka membayar total 67 juta poundsterling, maka Il Samp akan mendapat persenan 6,7 poundsterling. Tapi, hingga empat bulan setelah kepindahan Fernandes, Sporting ternyata tak membayar sepeser pun kesepakatan mereka.