FAJAR.CO.ID -- Salmafina Sunan memilih untuk memutuskan pindah kepercayaan sejak 2019. Padahal, dia sempat hijrah menjadi seorang muslimah dengan menutup aurat yang baik lalu menikah dengan Taqy Malik pada 2017. Namun, keduanya bercerai pada Desember 2017.
Sunan Kalijaga meyakini pindah agamanya sang putri, Salmafina, adalah cobaan dalam kehidupan mereka.
Sebagai orang tua, dia akan tetap mendoakan Salma untuk mendapatkan kebahagiaan.
Meski begitu, dia selalu terkenang momen-momen kebersamaan dirinya dan Salma saat masih sebagai penganut Islam. Salah satunya, saat mereka berada di Masjid Nabawi.
Foto-foto itu pun dibagikan Sunan lewat akun Instagramnya, Jumat (30/10/2020). Salah satu foto adalah saat dia, istrinya Heidy Sunan berwefie dengan Salma yang masih mengenakan hijab dengan latar belakang Masjid Nabawi. “Masjid Nabawi tempat peristirahatan Rasul Nabi Muhammad,” tulisnya.
Sunan berharap suatu hari akan kembali ke sana. “Masjid Nabawi Madinah, in sya Allah aats ijin Allah akan segera kembali,” lanjutnya.
Tak ingin hanya bersama istrinya, Sunan berjanji akan mengajak Salma juga ke Masjid Nabawi lagi. “Masjid Nabawi Madinah, sebelum saya meninggal nanti INsya Allah saya akan ajak Salmafina kembali ke Madinah, aamiin,” ungkapnya.
Sunan meyakini kisah Salma adalah jalan meraih pahala keluarganya dengan kesabaran.
“Alhamdulillah cobaan yang Allah berikan melalui kisah Salmafina itu adalah pahala buat saya dan bukti Allah sayang pada keluarga kami. Hadapi dengan ikhlas,” ungkapnya. (pojoksatu)