Belgia ke Semifinal, Martinez: Tim Siap Mengambil Risiko

  • Bagikan
Roberto Martinez/Marca

FAJAR.CO.ID, LEUVEN—Belgia mengalahkan Denmark dalam laga hidup mati memperebutkan tiket semifinal UEFA Nations League dari Grup A2. Kemenangan 4-2 ini membuat Belgia lolos dengan poin 15 atau unggul lima angka di atas Denmark dan Inggris.

Pada pertandingan yang berlangsung di King Power, Belgia yang sebenarnya hanya membutuhkan hasil imbang unggul cepat lewat gol Youri Tielemans di menit ke-3. Gol ini dibalas tim tamu melalui Jonas Wind pada menit ke-17.

Romelu Lukaku membawa timnya kembali memimpin di menit ke-56. Setelah itu, bomber Inter Milan itu mencetak gol keduanya di menit ke-69. Bunuh diri Nacer Chadli di menit ke-86 membuat skor berubah menjadi 3-2. Namun, upaya Denmark mengejar ketertinggalan berakhir setelah semenit kemudian Kevin de Bruyne mencetak gol keempat Belgia.

Pelatih Belgia, Roberto Martinez mengatakan, dirinya puas dengan hasil ini dan tidak akan membicarakan kesalahan yang dilakukan anak asuhnya. “Saya merasakan reaksi besar di babak kedua. Jelas kami kebobolan gol, tapi itulah jenis kesalahan yang terjadi saat Anda bermain dari belakang. Tapi tim siap mengambil risiko, dan menikmati permainan, yang tidak kami lakukan di babak pertama,” jelasnya di situs resmi UEFA.

Mantan pelatih Everton itu mengakui mereka sedikit kurang fokus setelah unggul. “Di babak pertama, begitu kami mencetak gol, kami merasa ada sesuatu yang akan hilang. Saat itu kami berpikir untuk berada di semifinal. Kami tidak menunjukkan ketenangan normal yang kami miliki," ujarnya.

Lukaku menambahkan, mereka sangat bersemangat dalam laga ini setelah tahun lalu gagal ke semifinal. “Kadang-kadang Anda perlu sedikit bersemangat untuk menang, dan kami melakukannya malam ini,” ujarnya.

Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di:
  • Bagikan