Ini Lho 3 Tipe Wanita yang Tidak Disukai Pria

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID -- Pria memang sering dikenal susah setia dengan satu wanita. Namun bukan berarti mereka tidak bisa serius dalam menjalin hubungan asmara.

Tentu saja mereka bisa, terutama jika pria sudah mulai memikirkan hubungan yang lebih serius.

Pria akan menjadi lebih selektif dalam mengencani wanita. Walaupun keindahan fisik wanita masih menjadi salah satu poin pertimbangan, tetapi pada umumnya kriteria tertinggi akan diambil adalah inner beauty.

Inner beauty yang dimaksud adalah kecerdasan, attitude, dan nilai positif lainnya yang bisa pria temukan dalam wanita yang dia idamkan.

Sebagai bahan pembelajaran, ada baiknya para wanita memahami hal-hal apa yang membuat pria bisa mundur teratur meskipun pada awalnya berniat mendekati Anda.
Berikut ini tiga tipe wanita yang akan dihindari pria, seperti dilansir laman Genpi.co.

  1. Daddy's Little Girl

Wanita yang menyayangi orang tua memang akan dipandang positif oleh pria, tetapi jika kamu tipe super manja dengan ayahmu, pria akan berpikir dua kali untuk mendekatimu.

Pria yang ingin menjalin hubungan serius akan menempatkanmu dalam rencana masa depannya, dan ingin bertanggung jawab atas wanita yang dia cintai.

Namun, jika kamu terlalu terikat dengan ayahmu, maka ayahmu adalah pertolongan pertama yang kamu cari, termasuk jika kedepannya ada masalah finansial.

  1. Party Girl

Wanita yang menyenangkan tentu akan menarik di mata pria, tetapi jika menyenangkan berarti gemar pesta dan hanya diliputi kesenangan saja maka pria akan mundur teratur.
Bahkan pria nakal pun, akan berusaha menghindari tipe wanita ini saat ingin menjalin hubungan yang lebih serius.

  1. Drama Queen

Pria memang butuh kemanjaan seorang wanita agar merasa dibutuhkan dan memberi peluang untuk menunjukkan tanggung jawab.
Namun bukan berarti wanita manja berlebihan yang overposesif, perasaannya mudah berubah, ekspresi marah dan ceria bisa berubah seketika.

Tipe wanita drama queen juga kerap membesar-besarkan masalah yang ada, tanpa mencari penyelesaian terbaik.(genpi/jpnn)

Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di:
  • Bagikan