FAJAR.CO.ID, MAKASSAR -- Kepengurusan Ikatan Keluarga Alumni Madrasah Aliyah Negeri 2 Makassar (IKA M2M) periode 2018-2021 diputuskan diperpanjang selama setahun. Keputusan itu ditetapkan dalam Rapat Alumni Terbuka (RAT) yang berlangsung di Etika Studio Cafe, Makassar, Sabtu (26/6/2021) sore tadi.
Syahrial Yuzdiansyah yang merupakan Ketua Umum IKA M2M dipersilakan melanjutkan masa transisi selama satu tahun. Pemberian perpanjangan ini disepakati mayoritas perwakilan alumni mulai lulusan 1993 hingga 2021.
Syaefullah, perwakilan alumni 2001 mengatakan, rekan-rekan seangkatannya mendukung perpanjangan itu. Pasalnya, masih banyak program kerja yang belum terlaksana akibat pandemi yang melanda Indonesia setahun terakhir.
Demikian halnya dari perwakilan angkatan 2000, Ardi. Dia mengatakan, salah satu PR besar IKA M2M periode ini adalah Reuni Akbar. "Tahun lalu tertunda karena pandemi," katanya.
Hal senada juga disampaikan Dewan Penasihat IKA M2m, Haji Nasir. Dia bahkan mengusulkan perpanjangan sampai dua tahun. "Mubes agak berat kita lakukan. Usul saya masa transisi ditingkatkan. Kalau perlu 2 tahun," kata pengusaha yang juga perwakilan alumni 1993 ini.
Sebelumnya, saat penyampaian laporan pertanggungjawaban, mayoritas peserta memuji kepengurusan periode ini. Pasalnya, selama Syahrial memimpin IKA banyak program kerja yang berlangsung dengan sangat baik.
"Bahkan, baru periode kali ini IKA MAN 2 Makassar dikenal masif oleh publik. Terutama pemberitaannya di media lebih banyak di periode ini," kata salah satu peserta yang menyatakan menerima LPJ pengurus, spontan teriakan 'Oppoki' menggema. (sam)