Channel TV Rusia Kena Bajak Kelompok Hacker Anonim Pro Ukraina

  • Bagikan
ILUSTRASI. Beberapa stasiun TV Rusia kena bajak kelompok hacker anonim pro Ukraina. (Rferl)

Anonymous mengklaim mereka berada di balik serangan peretasan itu juga. Regulator media Rusia, Roskomnadzor, sebelumnya telah memerintahkan media untuk hanya mempublikasikan informasi yang disediakan oleh sumber resmi.

Mereka juga melarang organisasi media menggambarkan tindakan Rusia yang tidak beralasan sebagai invasi atau perang, alih-alih bersikeras bahwa itu disebut “operasi militer khusus”.

Selain itu, dikutip dari Rferl, sebagai respons konflik Rusia-Ukraina, beberapa stasiun TV dan berita besar termasuk BBC News, CNN, Bloomberg News, penyiar nasional Kanada CBC, dan ARD dan ZDF Jerman juga telah memutuskan untuk menangguhkan operasi mereka.

Saluran Telegram Agentstvo mengatakan pada 7 Maret bahwa, secara keseluruhan, setidaknya 150 jurnalis telah melarikan diri dari Rusia sejak dimulainya serangan militer skala penuh Moskow di Ukraina pada 24 Februari. (JPC)

Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di:
  • Bagikan