FAJAR.CO.ID, LONDON—Arsenal sangat tertarik mendatangkan Memphis Depay musim panas ini. Sayangnya, usaha mereka memboyong striker Belanda itu ke Emirates tidak akan mudah.
Barcelona sebagai pemilik Depay dilaporkan memang bersedia melepas sang pemain, Akan tetapi, mereka hanya akan menjualnya jika sudah memiliki penggantinya.
Makanya, pelatih Barca, Xavi Hernandez sangat 'terbuka untuk memperpanjang kontrak pemain Belanda itu. Apalagi, pemain berusia 28 tahun itu dikatakan bahagia di Barcelona dan berharap akan segera menandatangani kontrak baru.
Depay bergabung dengan klub Spanyol tahun lalu. Di musim debutnya, ia mampu menjadi top skor klub dengan 13 gol. Catatan golnya sama seperti torehan Pierre-emerick Aubameyang yang didatangkan Barca dari Arsenal Januari lalu.
Selain Arsenal, Depay juga dilaporkan diminati raksasa Italia, Juventus. Juventus juga membutuhkan penyerang baru setelah Paulo Dybala dan Alvaro Morata dipastikan meninggalkan Turin musim panas ini.
Laporan Sport menyebutkan bahwa Barcelona tidak bersedia menjual Depay seperti yang diperkirakan sebelumnya. Media Spanyol itu mengklaim bahwa dia hanya akan diizinkan pergi jika penggantinya sudah siap.
Laporan tersebut menambahkan bahwa Xavi 'menghargai fleksibilitas pemain berusia 28 tahun itu' dan akan dengan senang hati mempertahankannya di skuatnya jika dia tidak dapat merekrut penyerang baru. (amr)