FAJAR.CO.ID, BANDUNG – Masyarakat Indonesia penasaran dengan sosok Geraldine Beldi, guru SD yang temukan jenazah Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril di sungai Aare Swiss. Publik ingin tahu profil Geraldine Beldi.
Tak banyak yang tahu tentang profil Geraldine Beldi. Ia bukan tim SAR yang ikut melakukan pencarian jenazah Eril.
Geraldine Beldi hanya seorang guru SD yang sehari-hari mengajar di sekolah. Namun dia langsung terkenal ketika menemukan jenazah Eril.
Ayah Eril, Ridwan Kamil langsung menghubungi Geraldine. Ia menyampaikan terima kasih kepada guru perempuan itu.
Ridwan Kamil bertemu Geraldine dan mengunggah fotonya di akun Instagram pribadinya, pada 10 Juni 2022.
Saat berbincang dengan Ridwan Kamil, Geraldine mengaku menemukan jenazah Eril saat hendak berjalan pagi menuju tempatnya mengajar.
Menurut penelusuran, Beli menggunakan akun sosial media Instagran dengan nama @geraldine_beldi.
“Seorang guru SD yang menemukan jenazah Eril di Sungai Aare, saat ia sedang berjalan pagi menuju tempatnya mengajar,” tulis Ridwan Kamil di Instagram.
Dalam unggahan itu, sosok yang biasa di panggil Kang Emil juga mengatakan kronologi bagaimana Geraldine bisa menemukan jenazah Eril.
Awalnya saat sedang berjalan menuju tempat mengajar, Geraldine tak sengaja menemukan jenazah Eril.
Sontak, Geraldine pun langsung melapor ke polisi.
Atas jasa dari Beldi itulah, Ridwan Kamil kemudian meminta kepada timnya di Bern, Swiss untuk mencari ibu guru tersebut.
“Mohon Carikan ibu guru itu,” itu arahan saya ke tim di Bern.