Duh! Jefri Nichol Akui Baper dengan Tiara Andini

  • Bagikan
Jefri Nichol dan Tiara Andini dalam film My Sassy Girl

FAJAR.CO.ID, JAKARTA - Siapa sih yang tidak kenal dengan aktor tampan satu ini? Aktor papan atas yang telah membintangi 17 film ini mampu membuat penggemarnya terpesana. Siapa lagi kalau bukan Jefri Nichol.

Pasalnya, Jefri Nichol sangat mendalami semua peran yang diberikan di setiap filmnya. Hingga tak jarang, lawan main aktor kelahiran 1999 tersebut baper saat syuting.

Film terakhir yang dibintanginya yaitu My Sassy Girl. Film ini tayang perdana pada 23 Juni 2022.

Dalam Pondcast Luna Maya, Jefri Nichol mengaku baper saat syuting bersama lawan mainnya, Tiara Andini.

"Syuting film ini, yah aku baper," jawab Jefri ketika Luna Maya bertanya apakah aktor tersebut baper saat syuting My Sassy Girl, dilihat pada Kamis (4/8/2022).

Luna Maya juga bertanya merujuk ke Tiara Andini, Namun Tiara hanya diam.

"Karena Emang self-conscious harus membaperkan diri aku kan supaya masuk ke karakternya dia," lanjut jefri menjelaskan.

Mendengar hal itu, Luna Maya menyatakan akan baper ketika menonton Film My Sassy Girl. Pasalnya, dua bintang film tersebut memandukan peran yang menyentuh perasaan.

Selain itu, karena adu akting Jefri dan Tiara yang bikin baper membuat netizen menjodoh-jodohkan keduanya.

Seperti salah satu komentar dari laman youtube Luna Maya oleh pemilik akun Mariyah.

"Sebenarnya sih, cocok sama yang ini. Tapi, tidak ada yang tahu takdir jodoh," tulis netizen tersebut. (mg/fajar)

Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di:
  • Bagikan