FAJAR.CO.ID, BALI -- Pengguna jalan di simpang Semer, Kerobokan Kelod, Kuta Utara, Badung, Bali, geger. Bukan tanpa sebab, seorang pria yang diduga ODGJ mengamuk di tengah jalan.
Pria itu mengamuk usai terlibat tabrakan dengan pengendara motor lainnya pada Kamis 1 September 2022, sekira 09.15 WITA.
Dikutip dari akun Instagram @warungjurnalis, Kapolsek Kuta Utara Kompol Putu Diah Kurniawandari menjelaskan bahwa pelaku penusukan bernama Putu Trisna Wibawa, (23 tahun).
Berdasarkan kronologis peristiwa, korban I Komang Putra Wirawan (19) mahasiswa asal Banjar Sengguan, Desa Kaba kaba, Kecamatan Kediri, Tabanan mengendarai sepeda motor dari arah barat di simpang Semer lampu lalu lintas dalam keadaan hijau.
Ketika melanjutkan perjalanan tiba-tiba dari arah selatan datang pelaku dengan melanggar lampu lalu lintas dengan mengendarai sepeda motor lepas tangan. Tangan kiri memegang gas motor tangan kanan memegang HP dan tidak sempat mengerem sehingga menabrak korban.
Selanjutnya korban meminta maaf kepada pelaku, namun pelaku tidak terima dan marah-marah selanjutnya mengamuk dan mengeluarkan sajam. Kemudian korban berlari ke arah timur.
Menurut keterangan saksi I Gede Suryadana, saat melintas di Jalan Raya Kerobokan melihat kejadian tabrakan antara sepeda motor di Simpang Semer, Jl. Raya Kerobokan, Lingkungan Semer, Kecamatan Kuta Utara, dimintai tolong oleh Petugas Kepolisian yang sedang bertugas di Simpang Semer untuk membantu mengangkat sepeda motor dan kedua orang yang terlibat kecelakaan tersebut.