Donald Bissa Bakal Gantikan Everton, Berikut Prediksi Starter PSM Makassar Vs Persik Kediri

  • Bagikan
Skuat PSM Makassar

FAJAR.CO.ID,MAKASSAR -- Menghadapi Persik Kediri di pekan kedelapan Liga 1 Indonesia. PSM Makassar di prediksi akan menurunkan skuad terbaiknya guna mengamankan tiga poin. 

Pertandingan ini sendiri berlangsung di Stadion Brawijaya, Kediri. Jumat 2 September 2022. Pukul 21.30 WITA. 

Di posisi penjaga gawang Pasukan Ramang kemungkinan akan kembali menurunkan Reza Arya Pratama yang sejauh ini penampilan terus menunjukkan konsistensi.

Di lini belakang trio yang bermain menghadapi Persib Bandung juga kembali akan diturunkan. Yuran Fernandes, Erwin Gutawa dan Agung Mannan tentu akan berjibaku mengawal lini pertahanan PSM. 

M Arfan dan Akbar Tanjung akan kembali menjadi penopang di lini tengah PSM yang di sisi kiri dan kanannya akan diisi oleh Yakub Sayuri dan Kenzo Nambu. 

Sementara itu sang kapten Wiljan Pluim akan berperan sebagai pengatur dan penghubung aliran bola menuju pemain depan. 

Sementara di lini depan Ramadhan Sananta yang di pertandingan terakhir tampil luar biasa kali ini akan berduet dengan Donald Bissa guna memecah kebuntuan gol untuk PSM Makassar. 

Berikut prediksi Starting Line Up PSM Makassar Menghadapi Persik Kediri. 

Reza Arya Pratama (GK)

Yuran Fernandes

Erwin Gutawa

Agung Mannan 

Akbar Tanjung 

M Arfan 

Yakub Sayuri 

Wiljan Pluim (C)

Kenzo Nambu 

Ramadhan Sananta 

Donald Bissa

(Erfyansyah/fajar)

Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di:
  • Bagikan