Hacker Bjorka Sukses Bikin Onar, Ferdinand: Saya Tak Percaya Sama Sekali Keberadaan Hacker Ini

  • Bagikan
Ferdinand Hutahaean, Direktur Eksekutif Indonesia Police Monitoring

FAJAR.CO.ID, JAKARTA - Munculnya Bjorka membuat jagat media sosial mempuat publik kaget bukan kepalang. Pasalnya, dia mengaku bisa memongkar semua arsip orang-orang penting yang ada di tataran negara.

Yang masih hangat, Pjorka mengungkap data Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Indonesia Luhut Binsar Pandjaitan. Menurut pengakuannya, Luhut sejauh ini baru 2 kali vaksin. Padahal, diketahi Luhut sendiri yang melayangkan peraturan tidak boleh ngantor jika belum booster.

"Saya melihat ada yang sangat janggal dari munculnya Bjorka ini dan semakin janggal ketika tiba-tiba di akun tweeternya yang bahkan curhat. Saya tak percaya sama sekali keberadaan hacker ini yang mampu menembus keamanan cyber istana dan BIN," ujar Ferdinand Hutahaean ke fajar.co.id (13/9/2022).

Menurut Ferdinand, kalau data-data pribadi yang umum disampaikan itu biasa, mudah dicari apalagi data politisi yang banyak tersimpan dimana-mana karena keperluan politik sesuai aturan.

"Apa yang dirilis oleh akun Bjorka itu menurut saya hanya kulit tipis bukan dagingnya karena tidak menadapat data tapi hanya sebatas informasi kulit luar. Mungkin saja memang Bjorka yang asli ada dan jago, tapi akun tweeter atas nama Bjorka itu menurutku hanya sedang memanfaatkan situasi saja dan bukan asli milik anonim hacker Bjorka yang asli," lanjut Feridinand.

"Cuma ngaku-ngaku aja dan saya menduga itu perbuatan pihak2 yang selama ini berseberangan dengan pemerintah terutama kelompok terindikasi radikal," ujar Ferdinand.

Menurutnya, Hacker bernama Bjorka itu benar adanya, tapi akun tweeter atas nama Bjorka itu palsu. Bukan milik Bjorka asli. Tapi dipakai kelompok pembenci pemerintah, menggunakan nama Bjorka sebagai tunggangan. Dasar wabah kadal gurun bau apek.

Ditanya soal indikasi pengalihan isu BBM dan Ferdy Sambo. Menurut Ferdinand, tidak ada sama sekali kaitannya dengan kedua hal tersebut. Bahkan kata dia, apa yang digiring Bjorka hanya isu murahan.

"Tidak sama sekali, tidak ada kaitannya menurut saya. Kalau pengalihan isu, tidak akan menggunakan isu-isu murahan seperti ini," pungkasnya. (Muhsin/fajar)

Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di:
  • Bagikan