Ini Kesaksian Ajudan Prabowo, Belum Pernah Terungkap

  • Bagikan
Prabowo Subianto dan Rizky Irmansyah (Instagram @rizky_irmansyah)

FAJAR.CO.ID, JAKARTA -- Hari ini 17 Oktober 2022, Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto genap berusia 71 tahun. Di hari jadinya ini, Prabowo banjir ucapan selamat dan untaian doa terbaik dari orang-orang terdekat dan yang mengenalnya.

Ajudan pribadi Prabowo Subianto, Rizky Irmansyah secara khusus menulis untaian kalimat indah yang menggambarkan kebanggaannya terhadap sang bos. Ia mengistilahkan mantan Komandan Jenderal Komando Pasukan Khusus (Danjen Kopassus) itu sebagai sang petarung.

Rizky mengatakan, dalam sunyi ia mengingat bahwa setiap orang memiliki kisahnya masing-masing. Lalu, sewindu sudah dirinya telah berhadapan langsung dengan kisah perjalanan serta sebuah pengabdian sang petarung.

Hati tak ada yang abadi, kegersangan pun mampu lenyap dipupuk kebaikan, tak ayal sang petarung memiliki warna tersendiri, seberapun rendahnya atau seberapa pun tingginya sebuah pengakuan.

Ia tetap bersinar dengan cahayanya sendiri.

"Aku sebagai saksi, bahwa cahaya dan warna sang petarung benar nyata adanya, tak berubah saat gelap maupun terang," tulisnya di Instagram @rizky_irmansyah.

Jiwa adalah penggerak, penggerak sang petarung untuk menerangi serta memberi warna kepada seluruh yang hidup yang terpelihara dan tercipta oleh Tuhan.

"Hari ini, hari lahirnya sang petarung diperingati. Semoga segala kebaikan Tuhan YME Allah SWT ciptakan tercurah sepenuhnya kepada sang petarung," ucapnya.

Ia melanjutkan, yang baik akan terus tumbuh, yang tak baik akan tertanam terus hingga kedasar alam. Diujungnya, alam yang menjadi saksi bahwa kebaikan akan bersinar abadi, selamanya.

Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di:
  • Bagikan