Artis TikTok Ini Bikin Pengakuan Sambil Nangis-nangis, Ada Apa Yah?

  • Bagikan
Artis TikTok Clara Shinta

FAJAR.CO.ID, JAKARTA -- Artis TikTok, Clara Shinta, akhirnya muncul dihadapan publik setelah namanya geger diisukan sebagai simpanan pejabat.

Terkait isu itu, pengusaha muda ini menjawab dengan tegas bahwa berita yang beredar itu tidak benar.

Dia mengaku sengaja memilih diam untuk mereda emosinya atas pemberitaan miring perihal dirinya.

“Untuk sekarang jujur aku udah bisa ngendaliin emosi, aku anggap ini suatu masalah, aku tidak fokus ke titik masalahnya, aku lebih fokus mencari jalan keluar untuk menyelesaikan masalah”, demikian dalam video yang diunggah akun YouTube Trans TV Official, dikutip pojoksatu.id.

“Kalo masalah fokus ke emosinya, tidak membawa impact ke aku”, tambahnya.

Takut Orang Tua Kecewa

Clara mengaku sedih atas masalah yang terjadi

“Kalau masalah gosip itu aku gak ambil pusing, tapi ketika itu dikait kaitkan dengan semua penghasilan yang aku dapatkan sendiri, itu yang membuat aku sakit”, katanya sambil menangis.

Clara membantah jika dirinya tak mau mengambil pusing omongan netizen, dia hanya khawatir orang tuanya kecewa.

“Yang bikin aku down itu, orang tua aku tau, itu yang bikin aku kecewa”, jelas Clara sambil menyeka air matanya.

Dirinya meyakini, semua masalah yang terjadi Clara menyebutkan sebagai cobaan.

“Setiap orang punya mimpi, aku sebagai perempuan gak mau jatuh (masalah)” jelasnya. (pojoksatu)

Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di:
  • Bagikan