FAJAR.CO.ID,QATAR -- Timnas Portugal berhasil melaju ke babak perempat final Piala Dunia 2022, setelah berhasil menang telak 6-1 dari Swiss, Rabu 7 Desember 2022.
Namun, ada hal menarik dalam pertandingan tersebut. Yang dimana sang kapten Cristiano Ronaldo duduk di bangku cadangan Timnas Portugal.
Pelatih Fernando Santos secara mengejutkan memutuskan menyimpan Ronaldo dan baru dimainkan di babak kedua.
Meskipun Portugal main tanpa Ronaldo dari menit awal, Pepe Cs tampil menggila, Selecao das Quinas pun menang dengan melibas Swiss dan lolos ke perempat final.
Katia Aveiro yang diketahui merupakan kakak dari Ronaldo merasa kecewa dengan keputusan Fernando Santos yang tak menurunkan sang adik dari menit awal.
“Portugal menang. Terima kasih Tuhan. Bakat baru bersinar. Luar biasa. Apakah kita akan memenangkan ini? Saya percaya begitu!! Di lapangan mereka berteriak untuk Ronaldo. Bukan karena Portugal menang. Dan saya tidak mengatakan ini. Dunia menyaksikan, Kenapa? Saya senang Portugal menang. (Saya telah melihat Portugal menang berkali-kali), Dan bahkan ini tidak membatalkan kecilnya sebagian besar orang Portugis. Dan inilah yang tidak benar, karena mereka terus mengutuk, terus bersikeras pada pelanggaran dan tidak berterima kasih.” Tulis Katia Aveiro di Instgram pribadinya @katiaaveirooficial.
Bukan cuman itu, dirinya juga mendesak Ronaldo agar berhenti dari skuad Portugal dan pulang ke rumahnya, di mana ia sangat dicintai oleh keluarganya.
“Saya benar-benar ingin dia pulang, meninggalkan tim nasional dan duduk di sebelah kami sehingga kami dapat memeluknya dan mengatakan bahwa semuanya baik-baik saja, mengingatkan dia tentang apa yang dia taklukkan dan dari rumah mana dia berasal. Saya benar-benar ingin dia tidak pergi ke sana lagi, kami sudah cukup menderita (mereka tidak akan pernah tahu seberapa besar) Anda dan anak-anak kecil tidak menyadari betapa besarnya Anda.” Ungkapnya.