Giroud Sukses Lakukan Tugasnya, Gelandang Timnas Maroko Dibuat Kesal

  • Bagikan
Momen selebrasi Olivier Giroud usai laga Inggris Vs Prancis, (Sumber : Twitter)

FAJAR.CO.ID,QATAR -- Timnas Prancis memastikan langkanya ke partai final Piala Dunia 2022, setelah sukses mengalahkan Timnas Maroko dengan skor 2-0.

Hal tersebut membuat Maroko harus mengubur mimpinya untuk menjadi tim Afrika dan kawasan Arab pertama yang menembus final Piala Dunia.

Pada laga semifinal di Al Bayt Stadium, Kamis 15 Desember 2022, gol-gol Prancis diciptakan di masing-masing babak oleh Theo Hernandez dan Randal Kolo Muani.

Salah satu gelandang Timnas Maroko, Sofyan Ambarat mengaku tidak nyaman sepanjang laga. 

Pasalnya gelandang yang beberapa laga terakhir ini bersinar bersama Maroko, selalu diikuti oleh Olivier Giroud ke manapun bergerak sepanjang laga tersebut.

Hal itu sampai membuat Amrabat kesal. Dia bahkan mengaku sempat membentak Giroud di sela-sela pertandingan.

"Striker mereka, Olivier Giroud, mengikuti saya ke manapun di seluruh lapangan," kata Amrabat dikutip The Sun.

"Saya katakan padanya, Berhenti saja! Dia membalas bahwa dia diinstruksikan untuk mengikuti saya sepanjang pertandingan," ungkapnya.

Tugas itu tampaknya berhasil dijalankan oleh bomber 36 tahun. Terbukti, Prancis berhasil memenangkan pertandingan tersebut. 

Les Blues sekali lagi memastikan dirinya ke partai final Piala Dunia 2022 dan berpeluang untuk mempertahankan gelar juaranya.

Pertandingan final Piala Dunia 2022 antara Argentina Vs Prancis akan berlangsung di Lusail Stadium, Minggu 18 Desember 2022.

(Erfyansyah/fajar).

Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di:
  • Bagikan