FAJAR.CO.ID, JAKARTA -- Pedangdut Cita Citata diisukan telah menikah siri dengan sang kekasih Didi Mahardika. Kabar ini semakin berembus kencang tatkala keduanya mengunggah foto buku nikah di media sosial.
Cita Citata memperlihatkan buku tersebut melalui insta story miliknya. Sedangkan, Didi memilih mengunggah di feed Instagram miliknya pada Minggu (18/12/2022).
Unggahan Didi ini kemudian ramai ucapan selamat. Banyak yang mendoakan keduanya agar berjodoh. Bahkan, mendoakan pernikahannya, meski belum diketahui pasti perihal kabar tersebut.
Dalam unggahan lainnya milik Cita, dia menyinggung soal teman hidup. Ini kemudian semakin menguatkan dugaan jika keduanya telah sah berstatus suami istri. (Elva/Fajar)