FAJAR.CO.ID, ROSARIO -- Penyerang Timnas Uruguay, melakukan perjalanan ke Rosario, Argentina, untuk bertemu dengan mantan rekan setimnya di Barcelona, Lionel Messi.
Sebelumnya, mantan penyerang Barcelona itu dikabarkan sudah mencapai kesepakatan lisan bergabung dengan klub Brasil Gremio.
Suarez dikabarkan sudah berada di Argentina Pada Kamis, 22 Desember 2022.
Media Argentina melaporkan, mantan pemain Barcelona itu tiba dengan penerbangan pribadi dari Montevideo, bersama istrinya, Sofia Balbi dan anak-anak mereka.
Messi dan Suarez bersahabat baik sejak keduanya bermain bersama di Barcelona hingga saat ini.
Saat keduanya memperkuat klub Liga Spanyol itu, mereka tinggal bertetangga.
Suarez menemui Messi yang baru saja sukses membawa Argentina menjadi juara ketiga kalinya di Piala Dunia Qatar 2022.
Kapten Timnas Argentina, Lionel Messi, dilaporkan akan merayakan Natal di rumahya di Kentucky Country Club, di Rosario, bersama keluarga dan teman-temannya.
Selain Suarez, mantan gelandang Spanyol Andres Iniesta, dan mantan penyerang Argentina Sergio Aguero, dikabarkan juga akan bergabung. (Erfyansyah/Fajar)