3 Hal Yang Mesti Dibereskan Sebelum Berobat ke Melaka

  • Bagikan
BerobatkeMelaka.com bantu Anda mempersiapkan wisata medis ke kota Melaka

1.   Cek passport

Sebelum pergi ke luar negeri, cek terlebih dahulu passport Anda. Apakah masa berlakunya masih berjalan atau sudah mendekati waktu perpanjang. Umumnya masa berlaku passport harus lebih dari 6 bulan sehingga Anda harus memastikannya.

Jika Anda belum memiliki passport atau masa berlakunya segera habis, Anda harus membuat passport baru. Untungnya saat ini semua kegiatan administrasi bisa dilakukan secara online termasuk membuat passport baru. Anda bisa mendaftar lebih dulu melalui aplikasi yang disediakan Dirjen imigrasi, lalu tinggal datang dan membawa dokumen yang diperlukan untuk mengambil passportnya.

2.   Pilih rumah sakit dan dokter

Persiapan selanjutnya adalah memilih rumah sakit di Melaka. Sebagian orang ada yang mendapat rekomendasi dari saudara atau kerabat yang sudah pernah berobat ke Melaka. Jika Anda belum pernah berobat ke Melaka dan bingung memilih rumah sakit yang mana, jangan khawatir.

Bersama BerobatkeMelaka.com yang memiliki perwakilan rumah sakit di Melaka, Anda akan dibantu oleh tim dokter umum untuk mendapatkan rekomendasi rumah sakit dan dokter spesialis.

Setelah Anda memilih rekomendasi dokter yang diberikan, Anda harus segera merencanakan tanggal keberangkatan serta membuat appointment dengan dokter spesialis yang ingin ditemui dan memberitahukannya ke tim. Hal ini untuk menghindari supaya dokter yang dituju memang tersedia.

3.   Pilih pendamping selama berobat ke luar negeri

Bepergian ke luar negeri sendiri dalam kondisi sedang tidak sehat tentu akan mempersulit diri sendiri. Ada baiknya Anda membawa pendamping bisa itu saudara, kerabat, ataupun teman.

Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di:
  • Bagikan