Pengamat Sepak Bola, Hanafing Ibrahim ikut memberikan tanggapan terkait performa pemilik nomor punggung 22 di Timnas Vietnam itu. Usia dan performa jadi sorotannya.
"Dari sejarah liga kita, seperti belum ada pemain dari sana yang berlaga di Indonesia. Kebanyakan Malaysia atau Singapura. Tapi pemain Vietnam hampir sama dengan karakter pemain kita," ujarnya kepada FAJAR, Rabu, 11 Januari.
Hanya saja, klub bisa mendatangkan pemain yang disukainya. Sisa bagaimana mereka melakukan komunikasi dan minat pemain ikut berkompetisi di Indonesia.
"Tapi pemain pastinya ingin mencari pengalaman dari kompetisi yang dirasa cocok untuk mengasah itu. Pemain akan bermain jika merasa cocok," sambung mantan pelatih PSM itu.
Bagi Nguyen Tien Linh, dia selalu percaya diri pada posisinya, tim dan negara. Hanya saja, dia tak pernah mempedulikan gol yang dicek sejauh ini. Mencetak gol sebanyak-banyaknya sudah jadi tugasnya.
"Saya tidak terlalu mempedulikan jumlah yang dicetak untuk tim nasional. Hal yang terpenitng adalah meraih hasil yang terbaik," tutup Nguyen Tien Linh dikutip dari Bongdaplus. (*/rdi/fajar)