Anies juga mengunggah foto gedung yang jadi tempatnya memberi kuliah umum. Anies bercerita bahwa gedung tempatnya memberi kuliah itu merupakan gedung bersejarah. Selain itu, ia mengatakan kampus Oxford bukan hanya yang tertua, tetapi juga terlama.
"Kuliah tamu ini dilaksanakan di salah satu gedung bersejarah, yaitu Divinity School di Universitas Oxford. Universitas ini bukan hanya tertua, tapi juga terlama. Ada banyak universitas tua tapi kini punah dan cuma cerita sejarah, hanya sedikit tetap tumbuh dan berkembang sampai hampir seribu tahun, salah satunya Universitas Oxford," ujarnya. (eds)