FAJAR.CO.ID,MAKASSAR -- Pemain Baru PSM Makassar, Gunansar Mandowen dapat mengisi kekosongan di lini sayap yang saat ini di tinggalkan oleh Dzaky Asraf.
Saat ini Dzaky tengah Mengikuti pemusatan latihan bersama Timnas Indonesia U-20 di Jakarta.
Dzaky Asraf di panggil oleh pelatih Timnas Indonesia U-20 Shin Tae-yong. Dzaky di panggil sejak 30 Januari yang lalu dan bergabung mengikuti pemusatan latihan sejak 1 Februari kemarin.
Kekosongannya dapat di isi oleh Gunansar Mandowen yang baru saja bergabung bersama Pasukan Ramang sejak 27 Januari kemarin.
Kemampuannya akan diuji pada pertandingan melawan Arema FC yang akan di gelar 4 Februari 2023 mendatang.
Jika diturunkan oleh sang pelatih Bernardo Tavares, hal tersebut akan menjadi penampilan perdana bagi Gunansar di pertandingan kompetisi Liga 1 Indonesia bersama PSM Makassar
Saat membela Persipura Jayapura di Liga 2, Gunansar tampil apik di tiap pertandingan yang di mainkannya. Terbukti dirinya sudah tampil sebanyak 6 kali dan menciptakan 3 gol dan 1 assist.
Ia juga sering mengancam lini pertahanan gawang lawan dengan melepaskan 16 tembakan ke gawang, dan 9 di antaranya tepat sasaran.
Pemain bernomor punggung 33 tersebut mengatakan, dirinya akan selalu siap jika di berikan kesempatan bermain oleh sang pelatih Bernardo Tavares.
"Kalau saya kepercayaan dari pelatih saja, saya selalu siap,"
kata Gunansar Mandowen, Kamis (3/2).
Pemain berusia 22 tahun tersebut berjanji akan memberikan yang terbaik saat menghadapi Arema dan berusaha untuk mendapatkan poin penuh