Jufri Rahman merupakan peraih nilai tertinggi lelang jabatan Sekprov Sulsel pada 2019 silam dengan 85.99 poin mengalahkan Direktur Penanganan Fakir Miskin Kementerian Sosial RI, Abd Hayat Gani 81.77 poin, dan Dosen IPDN Jatinangor, Zubakhhrum Tjenreng 81.50 poin.
Kelima, Kepala Dinas Kebudayaan dan Kepariwisataan Sulsel Asriady Sulaiman. Pernah diberi amanah sebagai Penjabat Sementara (Pjs) Bupati di Kepulauan Selayar.
Keenam, Kepala Dinas Perumahan, Pemukiman dan Pertanahan Sulsel, Muh Iqbal S. Suhaeb. Pernah menjabat sebagai Pj Wali Kota Makassar.
Ketujuh, Analis Pemerintahan Umum dan Otonomi Daerah Makassar Sudirman Bungi. Sudirman Bungi merupakan Mantan Sekda Sidrap. Merupakan salah satu orang kepercayaan Ketua DPW NasDem Rusdi Masse (RMS) ketika menjabat Bupati Sidrap.
Berdasarkan SK Gubernur Sulsel Nomor 824.4-747 tanggal 29 Juli 2022, Sudirman Bungi beralih tugas dari Sekretaris Daerah Kabupaten Sidrap menjadi PNS di Pemkot Makassar. Alih tugas terhitung mulai 1 Agustus 2022.
Kedelapan, Kepala Dinas Kehutanan Sulsel Andi Bakti Haruni. Pernah menjabat Staf Ahli Gubernur Bidang Ekonomi, Pembangunan dan Keuangan, Subbidang Pembangunan, Pj Bupati Bone, Plt Kepala Dinas Tata Ruang dan Permukiman Pemprov Sulsel, Plt Kadis ESDM Sulsel hingga Plt Kepala Biro Pengadaan Barang dan Jasa Sulsel.
Kesembilan, Kepala Dinas Perindustrian Sulsel Ahmadi. Terakhir, Kepala Dinas Perhubungan Sulsel Muhammad Arafah.
Ada sejumlah nama yang dianggap berpotensi diantaranya Kepala Pusat Penelitian dan Pengembangan (Kapus Litbang) Makassar - LAN, Andi Taufik; Staf Ahli bidang Pemerintahan dan Otonomi Daerah Kementerian PANRB sekaligus Mantan Kepala Bappeda Sulsel Jufri Rahman, Sekda Pare-pare Iwan Asaad hingga ASN Pemkot sekaligus Mantan Sekda Sidrap Sudirman Bungi.