Unik, Lomba Sepeda Lambat Meriahkan HJS Ke-459

  • Bagikan
Lomba sepeda lambat

FAJAR.CO.ID, SINJAI -- Para pelajar dari satuan pendidikan Sekolah Menengah Pertama (SMP) sederajat mengikuti lomba sepeda lambat yang digelar oleh Sekretariat DPRD Sinjai, Minggu (12/2/2023) pagi.

Lomba sepeda balap yang dilaksanakan di halaman Kantor DPRD Sinjai ini berlangsung meriah dan mengundang tawa dari para penonton yang menyaksikan langsung lomba tersebut.

Kabag Persidangan dan Perundang-undangan Sekretariat DPRD Sinjai, Muh Danial Jamil menjelaskan, lomba ini digelar sebagai wujud menyemarakkan Hari Jadi Sinjai (HJS) Ke-459 yang jatuh pada 27 Februari 2023 mendatang.

“Kami melaksanakan sepeda lambat agar kemeriahan Hari Jadi Sinjai tahun ini bisa dirasakan oleh seluruh kalangan masyarakat. Melalui lomba ini, kita libatkan pelajar SMP umur 13-15 tahun,” jelasnya.

Aturan lomba sepeda lambat ini kata Muh Jamil yang paling lambat mencapai garis finish akan menjadi pemenang dengan catatan, peserta tidak diperkenankan untuk melakukan lintasan-lintasan, dan juga tidak diperkenankan keluar dari jalur lintasan yang telah ditentukan.

Ia berharap, kemeriahan HJS tahun ini dengan banyaknya gelaran debat, akan semakin ditingkatkan ke depannya. Sehingga momentum peringatan HJS dapat dirasakan kemeriahannya oleh seluruh masyarakat.

“Mudah-mudahan semarak HJS bisa lebih ditingkatkan. Tahun ini adalah awal untuk melangkah lebih jauh lagi ke depan,” pungkasnya.

Perlombaan sepeda lambat yang diikuti sebagian besar atlet sepeda dari Ikatan Sport Sepeda Indonesia (ISSI) Sinjai ini, disaksikan oleh Kabag Pengawasan Sekretariat DPRD, Suhri Idrus, dan Kabag Umum dan Keuangan Sekretariat DPRD, A. Verawati Malkab

Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di:
  • Bagikan