FAJAR.CO.ID, JAKARTA - Owner SIT Daarul Fikri yang juga Pengasuh PP Baitul Qur’an Assa’adah, ustaz Hilmi Firdausi memberikan respons pernyataan Megawati Soekarnoputri soal ibu-ibu yang kerap ikut pengajian.
"Dear ibu, maaf beribu maaf yaa, ibu-ibu yang suka pengajian tidak akan menelantarkan anaknya," ujar Hilmi dikutip dari unggahan twitternya, @Hilmi28 (18/2/2023).
Dikatakan Hilmi, dirinya memiliki banyak jamaah yang berasal dari golongan ibu-ibu yang memiliki anak kecil.
Biasanya, kata Hilmi. Para ibu-ibu tersebut membawa anaknya ke pengajian, atau paling tidak menitipkan ke suami.
"Jamaah saya banyak ibu-ibu, kalau ngaji, anak-anak yang masih kecil dan belum sekolah biasanya dibawa dan tidak dititipkan," lanjutnya.
"Andai dititip ke suaminya itupun ga lama, paling 1 sampai 2 jam beres, lebih lama ngemall atau arisan loh bu," sambung dia.
Sebelumnya, pernyataan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri soal ibu-ibu pengajian kembali menjadi sorotan publik.
Pernyataan itu disampaikan Presiden ke-5 RI itu saat Kick Off Pancasila dalam Tindakan 'Gerakan Semesta Berencana Mencegah Stunting' yang digelar BKKBN beberapa waktu lalu.
"Saya melihat ibu-ibu itu ya, maaf ya, kenapa toh seneng banget ngikut pengajian ya. Maaf beribu maaf. Ini pengajian sampai kapan? Anake arep diapake (anaknya mau diapain)?" ujar Megawati dikutip, Minggu (19/2/2023).
Namun, Megawati menuturkan dirinya tidak bermaksud untuk melarang ibu-ibu mengikuti pengajian.
Megawati hanya berharap, agar ibu-ibu tetap mengutamakan keluarga khususnya dalam mengurus anak.