Fajar.co.id, Makassar -- Forum Lingkar Pena (FLP) Sulawesi Selatan (Sulsel) menggelar musyawarah wilayah pada Minggu, 26 Februari 2023, kemarin. Musyawarah tersebut digelar di Jl Talasalapang, Gunung Sari, Kecamatan Rappocini, Kota Makassar.
Selain musyawarah wilayah, panitia pelaksana juga merangkaikan dengan milad FLP ke-26 dengan tema "Transisi kepemimpinan berkarakter wujudkan organisasi mandiri".
Kegiatan spesial tersebut dimeriahkan oleh perwakilan FLP cabang dari berbagai kabupaten kota mau pun ranting.
Adapun perwakilan cabang yang hadir di antaranya Makassar, Parepare, Gowa, dan kabupaten lainnya, sementara Ranting: UNHAS, UNM, UMI, dan Unismuh.
Sementara itu, yang menarik dalam jalannya MUSWIL tersebut terpilihnya Sandy Warman menjadi Ketua FLP Sulswl. Pria yang karib dengan nama pena Tetta Sally ini memang sudah berkecimpung dengan sejumlah organisasi.
Meski demikian, tak ada yang menyangka bahwa dia akan terpilih menakhodai FLP Sulsel Periode 2023-2025. Menggantikan Batara Al-Isra yang telah habis masa jabatannya.
Tetta Sally mengungkapkan, FLP adalah organisasi literasi terbesar di Indonesia. "Penulis-penulis hebat telah banyak lahir di organisasi ini. Suatu kehormatan yang sangat luar biasa bisa menjadi ketua. Semoga bisa lebih baik dari periode sebelumnya,” harapnya.
Sebelum menakhodai FLP Sulsel Tetta Sally sudah memiliki banyak pengalaman dan prestasi di antaranya: Penulis buku Tata Cara Bersuci dari Patah Hati, Juara 2 Lomba Penulisan Cerpen Sastra UNM, Pemenang penulisan cerpen di Kemenparekraf, pernah menjabat sebagai sekretaris FLP Unismuh periode 2018-2019 dan ketua cabang FLP Makassar periode 2019-2021. (rls)