FAJAR.CO.ID, MAKASSAR -- Perhimpunan Dokter Umum Indonesia (PDUI) cabang Sulawesi Selatan bekerja sama dengan RS Tk. II Pelamonia menggelar webinar bebas stunting.
Webinar ini bertema Sinergi Ciptakan Generasi Unggul Bebas Stunting. Kegiatannya berlangsung secara hybrid, baik online maupun offline.
Acara ini berlangsung di Aula Abinaya, Rumah Sakit Pelamonia, Sabtu, 4 Maret 2023.
Ketua Panitia kegiatan, drg. R.H.Satriyo S.M.Ked.Klin.,Sp.BM, mengaku bersyukur acaranya bisa berjalan dengan lancar.
Tak lupa dirinya mengucapkan terima kasih untuk pihak-pihak yang juga terlibat dalam kegiatan kali ini.
Dirinya bersyukur dengan tinggi minta para peserta. Itu terbukti dengan adanya 580 peserta yang mengikuti webinar secara online dan 180 peserta offline.
“Alhamdulillah yah, pada hari ini kita berhasil mengadakan sinergitas bersama untuk menciptakan generasi unggul bebas stunting,” kata R.H.Satriyo
“Jadi alhamdulillah berkat dukungan dari semua pihak dan kami ucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya untuk semua pihak yang terlibat dalam kegiatan kali ini,” tambahnya.
“Yang sudah mendukung kami pada kegiatan hari ini, sehingga acara ini sukses dan peserta bisa mencapai 580 peserta yang mengikuti webinar secara online dan 180 peserta offline,” ungkapnya.
Dia pun berharap untuk para peserta yang mengikuti kegiatan ini, nantinya bisa membantu untuk penurunan angka stunting di Indonesia khususnya Makassar.
“Jadi harapan kami selaku panitia, tentu saja dengan acara ini dapat membantu penurunan angka Stunting di Indonesia,” jelasnya.