Preview Persita Tangerang vs PSM Makassar, Misi Pertahankan Tren Positif

  • Bagikan
Persita Tangerang Vs PSM Makassar

FAJAR.CO.ID,TANGERANG -- PSM Makassar akan kembali memainkan laga tandang di pekan ke-30 kompetisi Liga 1 Indonesia. Kali ini menghadapi Persita Tangerang.

Laga antara Persita Tangerang Vs PSM Makassar akan berlangsung di Indomilk Arena Stadium, Senin 13 Maret 2023, Pukul 16.00 WITA.

Kedua tim saat ini bisa dikatakan terpaut cukup jauh di klasemen sementara kompetisi Liga 1 Indonesia musim 2022-2023.

Tim tuan rumah Persita saat ini berada di posisi ke-9 klasemen BRI Liga 1, dengan 37 poin dari 27 laga.

Sejak kedatangan pelatih Luis Edmundo Duran,
mereka belum pernah kalah. Dan yang terakhir di pekan ke-29, Persita bermain imbang lawan Bali United.

Sementara, PSM Makassar berada di puncak klasemen BRI Liga 1. Juku Eja menjadi kandidat paling kuat menjadi juara. PSM punya 65 poin dari 29 laga.

Mereka menjadi kandidat terdepan untuk meraih gelar juara kompetisi Liga 1 Indonesia musim 2022-2023.

Mereka unggul 13 poin dari Persib yang berada di posisi kedua. Pada pekan ke-29 lalu, PSM menang 1-0 atas Persikabo 1973.

Laga sebelumnya di pertemuan pertama, PSM mampu mengalahkan Persita dengan skor 3-1.

Wiljan Pluim Cs menang berkat gol-gol yang dicetak oleh Everton Nascimento, Yance Sayuri, dan Kenzo Nambu. Sedangkan, gol balasan Persita dicetak Ezequiel Vidal.

PSM Makassar datang ke kandang Persita tentunya dengan misi mengamankan tiga poin agar bisa segera mengunci gelar juara musim ini.

Pada laga kali ini Pasukan Ramang memang sedikit diunggulkan berkat tren positif yang berhasil dicatatkan dengan 8 kemenangan beruntun.

Akan tetapi, Persita juga tak kalah mentereng sejauh ini, mereka diketahui belum pernah mengalami kekalahan dalam 9 laga terakhir.

Pertandingan ini diprediksi akan berjalan sengit terlebih dan kedua pelatih bakal menurunkan skuad terbaiknya.

Faktor mempertahankan tren positif juga menjadi gengsi bagi kedua tim untuk meraih hasil tiga poin di laga ini.

Berikut catatan lima laga terakhir kedua tim di kompetisi Liga 1 Indonesia musim 2022-2023.

5 laga terakhir Persita Tangerang
15/02/23 Madura United 1 - 1 Persita
20/02/23 Persita 1 - 1 Borneo
25/02/23 PSIS Semarang 1 - 1 Persita
02/03/23 Persita 2 - 1 PSS Sleman
07/03/23 Bali United 1 - 1 Persita

5 laga terakhir PSM Makassar
19/02/23 PSM 2 - 1 Persik Kediri
24/02/23 Persebaya Surabaya 0 - 1 PSM
01/03/23 PSM 2 - 0 Dewa United
05/03/23 PSM 3 - 2 Persis Solo
09/03/23 Persikabo 1973 0 - 1 PSM

(Erfyansyah/fajar)

Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di:
  • Bagikan