FAJAR.CO.ID, PAREPARE -- Nama Ramadhan Sananta semakin melejit belakangan ini. Hal itu tidak lepas dari penampilannya yang luar biasa dan ikut menentukan hasil akhir pertandingan.
Melawan Bhayangkara FC, Sananta masuk pada menit ke-78 menggantikan Everton. Meskipun hanya bermain selama 17 menit, Sananta berhasil menutup kemenangan dengan gol manisnya pada menit ke-90.
Mendapat umpan membelah lautan dari Kapten Wiljam Pluim, Sananta dengan kecepatannya mampu mengontrol bola dan melepaskan tendangan KEPO (ke pojok kanan atas). Skor 3-1 untuk PSM.
Sebelumnya, PSM unggul 2-0 melalui gol Ananda Raehan pada menit 22 dan Kenzo Nambu pada menit 70, sebelum dibalas satu gol oleh Andres Salles pada menit 81.
Bermain di depan publik sendiri menjadi keunggulan tersendiri bagi Juku Eja. Semua pemain mampu memberikan kemampuan terbaiknya.
Sosok penting bagi kemenangan PSM juga datang pada pemain bertahan Erwin Gutawa yang mampu mengawal ketat penyerang Bhayangkara. Meskipun sempat kecolongan sebiji gol melalui tendangan pojok.
Atas kemenangan tersebut, PSM hanya membutuhkan satu kemenangan untuk memastikan sebagai juala Liga 1 musim 2022/2023.
Kini Wiljan Pluim dan kawan-kawan mengumpulkan 69 poin dari 31 pertandingan. Mereka unggul 15 poin dari Persija Jakarta yang berada di posisi kedua dan 16 poin dari Persib Bandung yang berada di posisi ketiga. (Muhsin/Fajar)