Beri Sinyal Dukungan di Pilwalkot, PPP Ajak Menantu Danny Pomanto Jadi Kader

  • Bagikan
Dewan Pimpinan Cabang Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kota Makassar menggelar Istighosah yang diikuti ratusan simpatisan dan anggota berlambang Kabah itu di Kantor DPC PPP Makassar Jl Syarief Alqadri Jumat, 17 Maret -- TAWAKKAL/FAJAR

FAJAR.CO.ID, MAKASSAR--Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kota Makassar mengajak dokter Udin Saputra Malik masuk partai berlambang ka'bah. PPP bahkan memberi sinyal dukungan ke Pilwalkot 2024.

Hal tersebut disampaikan pengurus PPP Makassar saat menggelar acara istighosah (zikir dan doa) PPP.

"Kami memberikan lampu hijau dan tidak menutup peluang teman lain," kata Sekretaris DPC PPP Makassar Rachmat Taqwa Quraisy (RTQ) di Kantor DPC PPP Makassar, Jl Sarief Al-Qadri, Jumat, 17 Maret.

Namun, RTQ berharap sebelum diberikan usungan pada Pemilihan Wali Kota (Pilwakot) 2024, dokter Udin harus lebih intens melakukan komunikasi dengan PPP.

"Ke depan, ini barang bagus. Tapi orang belum tahu kalau ini bagus. Ke depan kalau orang sudah tahu barang bagus maka partai lain akan odok-odok (menggoda). Maka kami berharap dokter Udin jangan melupakan PPP," katanya.

Soal sosoknya, RTQ mengatakan, PPP saat ini kata dia, mayoritas didominasi kalangan pemuda. Sehingga, dokter Udin itu dianggap generasi milenial yang bisa membuat Makassar lebih baik.

Ketua DPC PPP Kota Makassar, Akbar Yusuf mengatakan kehadiran dokter Udin hanya sebatas silaturahmi biasa. Apalagi saat ini menantu Moh Ramdhan Pomanto tersebut sering blusukan ke masyarakat dengan memberikan penyuluhan kesehatan hingga pendidikan.

"Dia (dokter Udin) selalu membantu masyarakat apalagi dia masih muda yang prihatin terhadap kesehatan dan pendidikan," ucapnya.

Soal Pilwalkot, Akbar Yusuf menyebutkan PPP saat ini lebih fokus dulu mengurus Pemilu 2024 agar PPP meraih kemenangan. "

Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di:
  • Bagikan