Dan, jika suatu hari dia harus endorse adalah produk yang memang disukainya.
“Aku memang sangat selektif tentang produk apa yang aku endorse. Kenapa? tergantung apa yang aku suka dan apa yang akan aku gunakan,” jelasnya.
Dia pun berharap netizen dan siapapun memperdebatkan pilihan sikapnya itu.
“Yuk berdamailah dengan diri sendiri karena hakekatnya rezeki itu tidak bisa tergantikan walau semua bidang bisa ditiru. Love you all muach. Yang pake akun bodong diblok aja ya. Biar damai nih Instagram, tapi kalau kebanyakan ya sudah capek tangan aye deh, terserah,” pungkas Dewi Perssik.(pojoksatu/fajar)